Jumat, 17 September 2010

Pemilihan Rektor UNS

Tak terasa sebentar lagi bakal ada agenda akbar yaitu Pemilihan Rektor UNS periode 2010-2015. Mungkin banyak yang belum pada tahu siapa aja calonnya, dan apa aja agendanya, dan gimana teknisnya. mungkin sedikit tulisan ini akan bermanfaat buat anda yang akan memilih rektor UNS ke depan.


No.
Tanggal
Kegiatan
1
2 - 9 Agustus 2010
Sosialisasi daftar sementara nama bakal calon rektor
2
3 - 21 Agustus 2010
pendaftaran bakal calon rektor
3
6 Agustus 2010
Pembentukan Tim Pemantau Independen
4
23 - 31 Agustus 2010
· Validasi bakal calon rektor oleh warga kampus dan senat kampus
· Penandatanganan pakta integritas bakal calon rektor
5
1 - 17 September 2010
Sosialisai nama-nama bakal calon rektor yang telah tervalidasi
6
1 - 17 September 2010
Kampanye bakal calon rektor tahap I ( kepada warga kampus )
7
20 September 2010
Pelaksanaan penjaringan bakal calon rektor oleh warga kampus
8
23 - 30 September 2010
Pemeriksaan kesehatan fisik dan mental bakal calon rektor di RSUD dr. Muwardi Surakarta
9
27 September 2010
Penyampaian undangan pemilihan bakal calon rektor kepada anggota senat UNS
10
27 September - 6 Oktober 2010
Kampanye bakal calon rektor tahap II ( kepada anggota Senat UNS )
11
7 Okttober 2010
Pemilihan calon rektor oleh Senat UNS


Sedangkan untuk bakal calon rektor sendiri ada 10 orang, dan beliau telah memenuhi persyaratan untuk mencalonkan diri sebagai kandidat rektor. Menurut persyaratan, calon rektor harus berpendidikan doktor (S3) dan memiliki jabatan fungsional minimal lektor kepala dan berusia maksimal 61 tahun kurang 6 bulan. Dari 112 orang dosen yang memenuhi syarat tersebut, 10 di antaranya mendaftarkan diri sebagai bakal calon rektor. Mereka antara lain:
1. Dr. Joko Santoso, Th, M.Pd dari FKIP
2. Prof. Dr. H.M. Furqon Hidayatullah, M.Pd dekan FKIP
3. Prof. Dr. H. Andrik Purwasito, DEA dari FISIP
4. Dr. Ir. Mamok Soeprapto, R, M.ENG dari Fakultas Teknik
5. Dr. Laksmi Riani, MS dari Fakultas Ekonomi
6. Prof. Dr. H. Suranto, M.Sc, Ph.D dari direktur program pascasarjana Fakultas MIPA
7. Prof. Dr. H. Ravik Karsidi, MS Pembantu Rektor I dari FKIP
8. Dr. Peduk Rintayati, M.Pd dari FKIP
9. Prof. Dr. H. Adi Sulistyono, S.H, M.H Pembantu Rektor IV dari Fakultas Hukum
10. Prof. Dr. Ir. H. Sholahudin, MS Pembantu Rektor II dari Fakultas Pertanian.

Sebelum tahap pemilihan, para calon rektor harus dinyatakan sehat secara fisik dan mental melalui pemeriksaan oleh RSUD dr. Muwardi. Selanjutnya, mereka akan melewati 3 tahap pemilihan yakni penjaringan yang akhirnya didapat 9 calon, kemudian menjadi 5 dan terakhir menjadi 3 calon. Tahap-tahap tersebut, semuanya dilakukan dengan cara pemungutan suara oleh warga kampus. Sebelum pemungutan suara tahap kedua, kelima calon akan menyampaikan kampanye mengenai rencana akselerasi UNS menuju World Class University dalam rapat senat terbuka yang melibatkan warga kampus.
Hasil pemilihan calon rektor akan disampaikan kepada Menteri Pendidikan Nasional pada tanggal 11 Oktober 2010. Sebelumnya, terlebih dahulu akan dilaksanakan pemberkasan data-data rektor terpilih.

jadi, tentukan pilihanmu mulai dari sekarang! :)


(kamagrista-dari berbagai sumber)

Selasa, 07 September 2010

Makna Lambang KAMAGRISTA

1. Lapisan luar berupa daun berjumlah tiga melambangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan berwarna kuning melambangkan kesejahteraan dan kemakmuran.
2. Bangun lingkaran bertuliuskan nama Organisasi berwarna biru melambangkan organisasi ini atas dasar kekeluargaan.
3. Bangun trapezium yang membentuk bangun segilima berwarna biru melambangkan Pancasila.
4. Di setiap bangun trapezium terdapat 9 garis, total garis 45, melambangkan UUD 1945.
5. Lingkaran dalam berwarna kuning melambangkan koin logam yang bermakna Ekonomi Bisnis.
6. Bangun daun berwarna hijau melambangkan KAMAGRISTA berada di Fakultas Pertanian.
7. Guratan tulang daun membentuk huruf AGB yang berarti KAMAGRISTA adalah Himpunan Mahasiswa Agribisnis

Minggu, 05 September 2010

Sekilas tentang KAMAGRISTA

KAMAGRISTA merupakan Himpunan Mahasiswa yang berada di Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret Surakarta. KAMAGRISTA ini merupakan himpunan yang baru terbentuk pada tanggal 28 Juni 2010 yang dipelopori oleh mahasiswa-mahasiswi Agribisnis. Pada awalnya sebelum berdirinya himpunan ini telah lebih dulu lahir himpunan mahasiswa yang diberi nama HIMASETA (Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pertanian) pada tanggal 8 September 1984. Seperti namanya, himpunan ini menaungi mahasiswa yang berada di bawah jurusan sosial ekonomi pertanian, yaitu mahasiswa sosek/agrobisnis itu sendiri serta mahasiswa penyuluhan dan komunikasi pertanian (PKP). Namun pada tahun 2000, himpunan ini pecah karena mahasiswa PKP juga ingin mempunyai himpunan mahasiswa sendiri. Lalu terbentuklah GAMAKOMTA (Keluarga Mahasiswa Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian) pada tahun itu juga.
Namun, pada tahun 2008 terjadi merger jurusan antara jurusan sosek dengan PKP menjadi program studi Agribisnis. Mahasiswa Agribisnis juga ingin mempunyai himpunan mahasiswa yang menaungi mereka, tapi kedua himpunan mahasiswa yang sudah ada baik itu HIMASETA maupun GAMAKOMTA tidak mempunyai hak untuk menaungi mahasiswa Agribisnis. Berangkat dari sinilah mulai muncul pemikiran untuk membentuk himpunan mahasiswa baru yang juga beranggotakan mahasiswa dari jurusan sosek dan PKP sehingga nantinya himpunan mahasiswa baru ini dapat menaungi dari ketiga jurusan ini.
Akhirnya pada bulan Mei 2010, mahasiswa dari jurusan sosek, PKP, dan Agribisnis duduk bersama dalam suatu forum yang diberi nama Musyawarah Bersama (Mubes) untuk membahas kelanjutan Himpunan Mahasiswa ini ke depannya. Hasil dari Mubes ini adalah bersatunya HIMASETA dan GAMAKOMTA untuk membentuk Himpunan Mahasiswa baru yang diberi nama KAMAGRISTA. Pada tanggal 28 Juni 2010, KAMAGRISTA resmi berdiri dengan Ketua Umum pertama Ananda Putuarta dari Agribisnis angkatan 2008.